Belarusia Dituding Bantu Rusia di Ukraina, Presiden Lukashenko Tegas Membantah

24 Februari 2022 17:52 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Belarusia Alexander Lukashenko. Foto: Pavel ORLOVSKY/BELTA/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Belarusia Alexander Lukashenko. Foto: Pavel ORLOVSKY/BELTA/AFP
ADVERTISEMENT
Presiden Belarusia Alexander Lukashenko diklaim siap gunakan pasukannya untuk membantu Rusia invasi ke Ukraina. Pernyataan itu dilaporkan oleh media setempat Belta News Agency.
ADVERTISEMENT
Namun, Lukashenko membantah klaim terkait negaranya mengambil bagian dalam serangan Rusia di Ukraina, menurut media pemerintah Belarusia, Kamis (24/2).
"Pasukan kami tidak ambil bagian dalam operasi ini,” tegas Presiden Belarusia.
Belarusia menjadi salah satu negara pertama yang mengetahui niat Putin melakukan operasi militer dan menginvasi Ukraina pada Kamis (24/2) dini hari.
Putin disebut sempat menghubungi Lukashenko lewat sambungan telepon pukul 5 pagi waktu setempat, dikutip dari AFP.
"Sekitar jam 5 pagi hari ini ada percakapan telepon antara presiden Belarusia dan Rusia," ujar perwakilan kantor Lukashenko.