kumplus- Crime Story Dukun Jagal- Cover Story

Berharap Kaya dari Uang Gaib Para Dukun (1)

9 September 2021 18:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ini tahun 2021, dan kita berada di abad 21. Sebagian orang tak percaya lagi dengan beberapa hal di luar nalar macam: cara cepat kaya dengan menggandakan uang. Namun, sementara para residivis memilih merampok untuk dapat duit secara instan, beberapa orang lain—yang mungkin banyak—berpaling pada dukun pengganda uang.
Iklan “dukun pengganda uang asli” bahkan terpampang di laman pertama Google. Tinggal klik, dan kita akan mendapatkan penawaran menarik. Yang terpenting, ada “jaminan” bahwa pesugihan uang gaib itu tak memiliki efek samping—tanpa tumbal dan halal.
Dengan ritual pesugihan uang gaib tersebut, kita dijanjikan pencairan setumpuk duit, mulai dari Rp 100 juta sampai Rp 10 miliar lebih, hanya dalam waktu satu jam—lebih cepat dari bank mana pun. Dan uang tak perlu repot dibawa-bawa karena akan langsung terkirim ke rekening.
Kuncinya, tulis sang dukun, adalah: percaya. Percayalah kepadanya: dukun pesugihan putih terpercaya, bukan dukun abal-abal apalagi dukun palsu.
Sebagian orang yang percaya atau penasaran atau sekadar ikut kawan lantas mencobanya. Kalau tidak ke dukun yang itu, maka dukun yang lain. Dukun-dukun pengganda uang bukan cuma satu, tapi banyak. Masalahnya, banyak klien mereka yang berakhir nahas.
Dukun pengganda uang, siapa minat? Foto: kumparan
Sepanjang 2021, laporan soal dukun pengganda uang bertebaran di berbagai daerah. Hampir tiap bulan polisi meringkus satu di antaranya. Kasus-kasus itu tersebar di Bogor, Bekasi, Brebes, Gunungkidul, Lamongan, Probolinggo, sampai Konawe.
Para korbannya hanya bisa gigit jari. Jangankan dapat duit berlimpah, yang ada malah duit yang hendak digandakan itu dibawa kabur oleh si dukun gadungan. Benar-benar apes.
Namun, lebih celaka lagi kalau sudah menyangkut nyawa orang. Dan ini pernah bikin geger Magelang tahun 2013. Seorang petani tembakau di Dusun Petung, Magelang, diam-diam punya profesi sebagai dukun pengganda uang—dan tukang jagal.
Crime Story Dukun Jagal. Foto: Indra Fauzi/kumparan
Berdiam di lereng Gunung Sumbing, sang dukun dengan tangan dingin menjagal orang-orang yang datang untuk menggandakan uang. Simak Crime Story: “Dukun Jagal di Lereng Gunung Sumbing” dengan berlangganan kumparan+
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten