Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Berlibur di Indonesia, Raja Eswatini Sempatkan Diri Bertemu Jokowi
24 Agustus 2022 14:34 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
"Kunjungan ini sebenarnya gabungan antara kunjungan dalam rangka wisata, holiday, tetapi juga digunakan oleh Raja Eswatini untuk melakukan pertemuan dengan Bapak Presiden dan membahas upaya untuk meningkatkan kerja sama antara kedua negara, khususnya di bidang ekonomi," ujar Menlu Retno Marsudi yang turut mendampingi Presiden selama pertemuan, seperti dikutip dari keterangan pers Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden.
Menlu Retno menjelaskan, saat ini sudah ada perusahaan wellness spa Indonesia di Eswatini. Pembukaan perusahaan itu merupakan hasil dari pertemuan terakhir Jokowi dan Raja Mswati pada 2019 lalu.
Oleh sebab itu, Retno meyakini adanya perusahaan spa bisa menjadi gerbang pembuka awal dari berbagai kerja sama lainnya.
"Di dalam pertemuan tadi Raja Eswatini mengatakan, dari perusahaan wellness yang berada di Eswatini ini rencananya Eswatini akan mengimpor kosmetik-kosmetik produk Indonesia," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Presiden Jokowi juga berbicara mengenai bagaimana swasta dan BUMN kedua negara dapat didekatkan lebih dekat lagi. Menurut rencana, ujar Retno, kedua negara akan menandatangani kerja sama penguatan hubungan bilateral, terutama di bidang ekonomi.
"Kami dua menteri luar negeri ditugaskan untuk melakukan mempersiapkan dokumen tersebut" tuturnya.
"Jadi walaupun pembicaraannya singkat, namun pembicaraan fokus pada upaya untuk peningkatan kerja sama ekonomi, termasuk di dalam bidang infrastruktur, energi, pariwisata, dan juga dari aspek kesehatan," imbuhnya.
Kunjungan Raja Mswati III ke Indonesia ini bukan kunjungan yang pertama kalinya. Sebelumnya Raja Mswati III pernah mengunjungi Indonesia pada 2002, 2003, 2007, 2008, 2015, dan 2019.
Turut mendampingi Presiden dalam pertemuan tersebut Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Sementara Raja Mswati III didampingi oleh Menteri Luar Negeri Eswatini Thulisile Dladla.
ADVERTISEMENT
Live Update