Bersyukur Elektabilitasnya Tinggi, Ridwan Kamil Tunggu Arahan Airlangga

5 September 2023 12:08 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil hadiri acara pelantikan Pj Gubernur di Kantor Kemendagri, Jakarta, Selasa (5/9/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil hadiri acara pelantikan Pj Gubernur di Kantor Kemendagri, Jakarta, Selasa (5/9/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
ADVERTISEMENT
Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ridwan Kamil, mengaku bersyukur selama ini namanya selalu ada di survei cawapres di Pilpres 2024. Dalam sejumlah survei, nama Ridwan Kamil bahkan masuk di posisi puncak tokoh yang paling potensial menjadi cawapres.
ADVERTISEMENT
"Ya minta doanya saja. Cuma saya bersyukur saja elektabilitas masih terjaga baik," ucap Ridwan Kamil di kantor Kemendagri, Jakarta, Selasa (5/9).
Mantan Gubernur Jawa Barat ini menyebut, soal apakah ia bakal maju sebagai cawapres atau tidak akan ditetapkan oleh partai. Ridwan Kamil menegaskan, sebagai petugas partai, ia harus tahu diri karena bukan pimpinan.
"Ya saya harus tahu diri, level komunikasinya di level yang terbatas karena saya bukan pimpinan partai, dalam artian itu ya," ungkapnya.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto (kiri) menyerahkan KTA Partai Golkar pada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat pertemuan Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu (18/1/2023). Foto: Reno Esnir/Antara Foto
Saat ini, Golkar sudah menjalin koalisi bersama PAN dan Gerindra untuk mengusung capres Prabowo Subianto. Ridwan Kamil kembali menegaskan, ia masih menunggu arahan Ketum Airlangga Hartarto soal apakah namanya masuk sebagai kandidat cawapres Prabowo atau tidak.
ADVERTISEMENT
"Ya makanya, saya menunggu arahan terbaiknya seperti apa," pungkasnya.
Dalam survei Litbang Kompas yang dikeluarkan pada 27 Agustus 2023 terkait elektabilitas cawapres potensial di 2024, elektabilitas Ridwan Kamil paling tinggi di antara nama-nama lain yakni mencapai 8,4 persen.
Sementara di polling mahasiswa UI, Selasa 28 Agustus 2023, elektabilitas Emil sebagai cawapres mencapai 21,57%. Nama-nama lain seperti Sandiaga Uno hingga Erick Thohir ada di bawah 15%.