Bubaran Pengunjung Ragunan, Lalu Lintas Macet

1 Januari 2024 18:49 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
kemacetan di Ragunan saat wisatawan membubarkan diri. Foto: Hedi/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
kemacetan di Ragunan saat wisatawan membubarkan diri. Foto: Hedi/kumparan
ADVERTISEMENT
Pengunjung wisata Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta Selatan, mulai membubarkan diri. Tempat wisata tersebut tutup pukul sekitar 16.45 WIB, Senin (1/1).
ADVERTISEMENT
Sama seperti saat pengunjung berdatangan ke Ragunan yang membuat macet, kepulangan mereka pun berdampak macet.
kemacetan di Ragunan saat wisatawan membubarkan diri. Foto: Hedi/kumparan
Kepadatan kendaraan terjadi dari pintu keluar Ragunan hingga ke perempatan TB Simatupang. Kemacetan terjadi dua arah, baik ke arah Ragunan maupun sebaliknya.
Berdasarkan pantauan kumparan, kepadatan terjadi karena adanya penumpukan kendaraan keluar area parkir Ragunan. Mengakibatkan kendaraan dari arah sebaliknya tersendat.
kemacetan di Ragunan saat wisatawan membubarkan diri. Foto: Hedi/kumparan
Kepadatan tersebut membuat sejumlah pengunjung memilih jalan kaki dari Ragunan menuju perempatan TB Simatupang.
“Lebih memilih jalan karena busway juga macet. Ojek online susah jemput,” ungkap salah satu wisatawan yang berjalan kaki dari Ragunan ke sekitar kantor Kementerian Pertanian (Kementan).
kemacetan di Ragunan saat wisatawan membubarkan diri. Foto: Hedi/kumparan
Ragunan memang menjadi salah satu objek wisata yang diserbu masyarakat pada puncak libur Tahun Baru hari ini.
ADVERTISEMENT
Kepala Hubungan Masyarakat (Humas) TMR, Wahyudi Bambang, melaporkan bahwa ada 98.221 orang yang mengunjungi Ragunan hari ini. Data ini berdasarkan perhitungan per pukul 17.00 WIB.
"Data pengunjung pukul 17.00 WIB, yang beli tiket online 5.422 dan offline 92.799," ungkap Bambang.
Wisatawan saat meninggalkan Ragunan. Foto: Hedi/kumparan
kemacetan di Ragunan saat wisatawan membubarkan diri. Foto: Hedi/kumparan