Buntut Kericuhan Warga Vs Truk di Tangerang, 22 Orang Diamankan

8 November 2024 19:09 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Polres Metro Tangerang Kota mengamankan 22 warga terkait kericuhan di Jalan Salembaran, Kampung Melayu, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Jumat, (8/11).
ADVERTISEMENT
Kericuhan ini imbas sopir truk yang menabrak anak kecil hingga mengalami luka berat. Warga yang marah lalu merusak belasan truk yang berada di kawasan tersebut.
Sejumlah warga terlibat kericuhan dengan supir truk Tangerang, Kamis (7/11/2024). Foto: kumparan
"Ya kita amankan 22 orang terkait dengan masalah tindakan anarkis yang dilakukan oleh oknum tertentu. Tentunya saat ini masih dalam pemeriksaan di Polres Metro Tangerang Kota," kata Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, Jumat (8/11).
"Rata-rata usianya remaja, seperti itu ya," sambungnya.
Saat ini korban yang masih berusia 9 tahun sedang dalam perawatan di RSUD Kabupaten Tangerang setelah mengalami luka berat di kaki.

Sopir Truk Positif Sabu

Sopir truk berinisial DWA (21) itu juga diketahui positif menggunakan sabu.
"Pengemudi ditetapkan jadi tersangka atas kelalaiannya yang menyebabkan korban. Ya, tersangka positif sabu-sabu," kata Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Djati Wiyoto Abadhy di Tangerang, Kamis (7/11).
ADVERTISEMENT