Bupati Asahan Copot 2 ASN yang Pingsan saat Selingkuh: Coreng Dinas Pendidikan

10 Juni 2020 13:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi PNS Foto: Nadia Jovita/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi PNS Foto: Nadia Jovita/kumparan
ADVERTISEMENT
Bupati Asahan, Surya, angkat bicara soal kelakuan ASN, Zul (37) dan AH (39) yang pingsan di mobil tanpa celana, saat selingkuh. Dia mengaku kecewa dan langsung mencopot ke duanya dari jabatannya sebagai petinggi di Dinas Pendidikan Asahan di tingkat kecamatan.
ADVERTISEMENT
“Bupati telah instruksikan kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan untuk mencopot 2 ASN tersebut dari jabatannya,”ujar Surya melalui Kadiskominfo Asahan Rahmad Hidayat, kepada kumparan Rabu, (10/6)
Keputusan diambil bupati, kata Rahmad, lantaran 2 oknum ASN telah mencoreng nama baik dinas pendidikan. Harusnya sebagai aparatur negara ke duanya bisa jadi contoh bagi masyarakat.
“Kini Dinas Kabupaten Asahan tercoreng oleh oknum Disidik Kabupaten Asahan yang berbuat asusila," ujar dia.
Bupati Asahan Surya. Foto: Dok. Istimewa
Meskipun sudah dicopot ke duanya masih akan diperiksa inspektorat untuk menentukan sanksi lain yang diberikan sesuai undang undang ASN. Namun sejauh ini, keduanya belum bisa dimintai keterangan karena kondisi fisiknya belum normal, walau sudah keluar dari rumah sakit.
“Masih belum bisa dimintai keterangan, kondisi kesehatannya belum pulih,” ujar Rahmad
ADVERTISEMENT
Sebelumnya ke 2 ASN ditemukan tanpa celana dengan mulut mengeluarkan busa di mobil Kijang Innova di Jalan Pabrik Benang, Kecamatan Kisaran, Kabupaten Asahan, Sumut, Kamis (4/6)
Selanjutnya ke duanya dibawa ke Rumah Sakit Umum Haji Abdul Manan Simatupang (HAMS). Tim medis ke dua pasien, Faizal, mengatakan dugaan awal pingsan ke dua pasien karena keracunan gas monoksida yang berasal dari AC mobil.
"Dugaan kami keracunan karbon monoksida, karena mobil dalam keadaan hidup, AC hidup dan kaca tertutup. Keduanya tak sadarkan diri," ujar dr Faizal kepada wartawan, Jumat (5/6).
Saat itu Kadis Pendidikan Kabupaten Asahan Sofyan yang dikonfirmasi Kumparan membenarkan ke 2 ASN merupakan pejabat dinas pendidikan di 2 Kecamatan di Kabupaten Asahan, ZL (37) merupakan Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Rawan Panca Argawarga sedangkan ASN wanita, berinisial HA (39), Bendahara Dinas Pendidikan di Kecamatan Meranti.
ADVERTISEMENT
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.