Cawagub PKS Nurmansjah Lubis Safari ke PSI dan Golkar DKI

29 Januari 2020 12:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cawagub PKS Nurmansjah Lubis (kanan) sambangi fraksi PSI DPRD DKI. Foto: Evira Tamara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Cawagub PKS Nurmansjah Lubis (kanan) sambangi fraksi PSI DPRD DKI. Foto: Evira Tamara/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ahmad Riza Patria dari Gerindra dan Nurmansjah Lubis dari PKS menjadi nama terakhir yang akhirnya resmi dicalonkan sebagai Cawagub untuk mendampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Dua nama ini pun telah disetor Anies ke DPRD untuk ditindaklanjuti.
ADVERTISEMENT
Kini giliran kedua calon 'bertarung' untuk memenangkan kursi Wagub DKI. Hari ini, Rabu (29/1), Cawagub dari PKS Nurmansjah Lubis menyambangi Fraksi PSI dan Fraksi Golkar di DPRD DKI.
Nurmansjah awalnya mengunjungi kantor Fraksi PKS di DPRD DKI kemudian baru berlanjut ke Fraksi Golkar. Pertemuan dengan dua fraksi ini digelar tertutup.
Ketua Fraksi PSI Idris Ahmad menyebut dalam pertemuan ini Nurmansjah hanya memperkenalkan diri secara singkat dan lebih banyak mendengar masukan PSI. Misalnya, soal PSI yang menginginkan adanya fit and proper test dalam pemilihan Cawagub. Menurut Idris, Nurmansjah setuju dengan usul tersebut.
"Bahwa kami meminta prosesnya. Jadi kami sampaikan bahwa PSI fokus pada prosesnya agar dilakukan secara terbuka, baik uji publik, public hearing. Dari PKS sih tadi setuju bahwa akan diadakan uji publik terbuka atas nama institusi DPRD," kata Idris di depan ruang Fraksi PSI DPRD DKI, Jakarta.
Cawagub PKS Nurmansjah Lubis (kanan) sambangi fraksi PSI DPRD DKI. Foto: Evira Tamara/kumparan
Selain itu, dia juga menegaskan ke Nurmansjah bahwa suara PSI akan bulat dan akan memilih berdasarkan kompetensi cawagub. Dia juga memastikan PSI tak akan menerima transaksi dalam proses pemilihan Cawagub.
ADVERTISEMENT
"Kami pengin wagub yang bisa kerja karena kami rasa kekurangan gubernur hari ini adalah harus banyak kerja untuk selesaikan masalah dari Jakarta," terangnya.
"Dan kami sudah serahkan nomor kami ke KPK. Buat apa. Untuk menyampaikan ke PKS dan Gerindra bahwa kami tidak menerima transactional process," tambahnya.
Adapun hari ini PSI baru menerima Cawagub PKS. Sementara untuk cawagub Gerindra Riza Patria kemungkinan akan dilakukan pekan depan.
Hingga berita ini diturunkan, Nurmansjah masih bertemu dengan Fraksi Golkar DKI.
Sekadar diketahui, nantinya proses pemilihan wagub DKI bergantung pada seluruh anggota DPRD DKI. Sebab, pemilihan wagub ditentukan oleh voting yang melibatkan seluruh anggota DPRD.