Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Cegah Pengunjung Kembali Membeludak, Videotron Mal Tentrem Semarang Dimatikan
24 Agustus 2020 13:54 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
“Kami menyediakan pendeteksi suhu, masker, dan hand sanitizer otomatis yang kami letakkan di setiap akses masuk ke mal kami, sehingga pengunjung yang masuk ke mal kami dipastikan dalam keadaan suhu yang normal,” kata Gustaf dalam keterangan persnya, Senin (24/8).
Selain itu, kata Gustaf, pihaknya juga menerapkan jaga jarak dengan cara memasang garis antrean berjarak 120 cm setiap pengunjung dan pada saat menggunakan eskalator.
“Kami memposisikan petugas kami untuk memberikan pengarahan kepada para pengunjung untuk memberikan jarak 2 anak tangga eskalator antara pengunjung satu dengan yang lainnya,” jelasnya.
Terlepas dari itu, Gustaf mengatakan, pihaknya akan mematikan LED videotron untuk sementara waktu.
ADVERTISEMENT
“Kami mohon maaf, hal ini kami lakukan karena kami mengutamakan keselamatan dan kesehatan kita bersama,” ujar Gustaf.
Sementara pantauan kumparan di lokasi, videotron LED yang diletakkan pada bagian atap mal juga tampak sudah dimatikan. Pengunjung juga tak seramai saat akhir pekan kemarin.
Selain itu, petugas Satpol PP juga tampak berjaga dan mengawasi penerapan protokol kesehatan yang ada di Mall Tentrem Semarang.
Sebenarnya, tenant dalam Mall baru yang berada di Jalan Gajahmada Semarang itu masih banyak yang belum buka. Namun banyak ditempatkan photo booth dengan berbagai tema untuk pengunjung berfoto. Sehingga menarik perhatian warga.