China: PT IMIP Ubah Morowali dari Desa Terpencil Jadi Kota Industri

2 Juni 2020 14:36 WIB
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana pekerja di kawasan PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana pekerja di kawasan PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Duta Besar China untuk Indonesia Xiao Qian menyatakan, bahwa kerja sama ekonomi negaranya dengan RI telah berhasil mengubah Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah.
ADVERTISEMENT
Xiao mengatakan, Morowali dulunya hanya sebuah desa kecil. Namun, kini sudah menjadi kawasan industri penting.
"Taman Industri Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) mengubah Morowali dari sebuah desa terpencil menjadi kota industri penting dalam beberapa tahun singkat," kata Xiao dalam konferensi pers virtual yang diikuti jurnalis Indonesia, Selasa (2/6).
PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
"(IMIP) mengisi sejumlah kekosongan pada industri pertambangan Indonesia termasuk pengolahan bijih nikel, baja, baja tahan karat, dan lain-lain dan menjadikan Indonesia sebagai produsen baja tahan karat terbesar kedua di dunia," ucapnya.
PT IMIP merupakan perusahaan tambang berbasis nikel patungan Shanghai Decent Investment (Group) asal China dengan porsi saham 49,69%, PT Sulawesi Mining Investment 25%, dan PT Bintang Delapan Investama 25,31%.
ADVERTISEMENT
Xiao menambahkan, Morowali adalah contoh kerja sama dua negara yang mendorong perkembangan perindustrian di Indonesia.
"Kerja sama ekonomi dan perdagangan China dan Indonesia secara efektif mendorong perkembangan industri Indonesia, terus meningkatkan daya saing produk dan industri Indonesia, dan meningkatkan posisi Indonesia dalam rantai industri global," ucapnya.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
*****
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.