China Tuduh India Lepaskan Tembakan di Wilayah Sengketa

8 September 2020 14:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi tentara China. Foto:  LIU JIN / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tentara China. Foto: LIU JIN / AFP
ADVERTISEMENT
China dan India kembali memanas. Kali ini militer China menuduh tentara India melanggar perjanjian damai.
ADVERTISEMENT
India dituding menembakkan tembakan peringatan ke udara saat konfrontasi dengan China pada Senin (8/9). China dan India kembali terlibat pertikaian di wilayah sengketa di perbatasan Himalaya.
"Pasukan penjaga perbatasan China sudah mengambil tindakan balasan untuk menstabilkan situasi," kata juru bicara komando barat militer China, Zhang Shuili, seperti dikutip dari Reuters.
Anggota band militer India berbaris selama persiapan parade menyambut Hari Kemerdekaan India di New Delhi, India, (23/1). Foto: REUTERS / Anushree Fadnavis
"Kami meminta pihak India segera menghentikan aksi berbahaya, dan segera menyelidiki dan menghukum pasukan yang melepaskan tembakan agar kejadian serupa tidak terjadi lagi," sambung dia.
Tidak dijelaskan mengenai tindakan balasan China, apakah mereka melepaskan tembakan peringatan peringatan juga atau tidak.
Dalam perjanjian damai antara China dan India, kedua negara sepakat tidak memakai senjata api di wilayah Himalaya Barat.
China dan India selama beberapa dekade saling klaim kedaulatan di Himalaya bagian barat.
ADVERTISEMENT
Untuk mencegah pertikaian, kedua negara meneken perjanjian bilateral termasuk larangan penggunaan senjata api.
Pada Juni 2020 lagi-lagi tensi hubungan China dan India kembali tinggi. Penyebabnya adalah perkelahian antar dua militer yang membuat 20 tentara India tewas.
Agar pertikaian tidak meruncing, China dan India sepakat menarik pasukan dari daerah sengketa. Namun, sejak akhir Agustus pertikaian kedua negara di wilayah dingin tersebut kembali memanas.