Commuter Line Bekasi-Manggarai Kembali Beroperasi

15 Maret 2017 11:23 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Petugas membetulkan bantalan rel kereta. (Foto: Anggi Dwiky Dermawan/kumparan)
Rel yang menjadi tempat KRL bernomor 1479 anjlok tadi pagi sudah bisa dilalui kereta api. Kini perjalanan kereta dari arah Jatinegara – Manggarai berangsur normal.
ADVERTISEMENT
"Lokasi dimana sebelumnya terjadi anjlokan kini telah dapat dilalui kembali oleh kereta dengan batas kecepatan 5 km/jam. Kereta pertama yang melintas di lokasi adalah KA 61 (Cirebon Ekspress) pada pukul 10:29 WIB," kata Juru Bicara PT KCJ Eva Chairunnisa dalam keterangannya, Rabu (15/3).
Untuk perjalanan di lintas Bekasi – Manggarai PP masih akan terdapat antrean kereta sementara di lokasi masih terus dilakukan normalilsasi jalur. Saat ini PT KAI dan PT KCJ berusaha agar dapat mengurai antrean kereta agar perjalanan KRL maupun KA jarak jauh yang akan melintas di lokasi segera normal. 
Pantauan kumparan (kumparan.com) terlihat sekitar pukul 10.29 WIB jalur ini sudah dilintasi oleh Kereta Api Cirebon Ekspres, namun kereta itu harus berjalan perlahan karena proses perbaikan rel masih berlangsung.
ADVERTISEMENT
"Bagi para pengguna jasa yang tidak dapat menunggu perjalanan KRL untuk kembali normal sepenuhnya, kami sarankan untuk menggunakan moda transportasi lain. Untuk keselamatan dan keamanan bersama, PT KCJ mengimbau pengguna jasa untuk tidak memaksakan diri naik KRL apabila kereta sudah penuh," tutup Eva.
Commuter Line jalur Jabodetabek (Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja)