Corona Mewabah di Jakarta, Para Penghuni Kosan di Pluit, Jakut, Malah Mudik

26 Maret 2020 16:01 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Ilustrasi mudik naik bus Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
com-Ilustrasi mudik naik bus Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Tagar #dirumahaja sepertinya tak berlaku bagi penghuni sebuah kos di daerah Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.
ADVERTISEMENT
Di tengah wabah COVID-19 atau virus corona di DKI Jakarta, beberapa penghuni kamar kos di sana malah memutuskan untuk pulang kampung alias mudik.
Violina, nama disamarkan-red, penghuni salah satu kamar kos mengatakan setidaknya delapan dari 20 penghuni kamar kos memutuskan untuk pulang kampung dengan beragam alasan. Sedangkan, satu kamar diisi lebih dari satu orang.
"Alasan libur, alasan takut di Jakarta, takut terinfeksi corona," ujar Violina kepada kumparan, Kamis (26/3).
Sebagian besar penghuni kos yang memutuskan untuk pulang kampung merupakan karyawan perusahaan swasta di Jakarta. Mereka berangsur-angsur mudik sejak minggu lalu.
"Ada yang ke Lampung, ada juga Indramayu. Yang enggak mudik cuma 3 sampai 6 kamar saja, " ujar Violina.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berkali-kali mengingatkan warga untuk tetap berada di rumah. Sebab, saat ini Jakarta merupakan salah satu wilayah penyebaran corona.
Pergerakan arus mudik ditakutkan akan menyebabkan terjadinya outbreak di wilayah-wilayah luar Jakarta. Mereka yang memaksakan untuk pulang kampung di tengah wabah corona bisa menjadi carrier atau pembawa virus ke orang terdekat di wilayah mereka.