Corona Sejumlah Daerah Naik, Satgas Minta Warga Waspada Jelang Libur Nataru 2022

11 November 2021 18:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Prof Wiku Adisasmito. Foto: BNPB
zoom-in-whitePerbesar
Prof Wiku Adisasmito. Foto: BNPB
ADVERTISEMENT
Sejumlah daerah di Indonesia dalam beberapa waktu terakhir dilaporkan mengalami kenaikan kasus konfirmasi COVID-19. Walau terbilang masih rendah, hal tersebut tetap harus diwaspadai menjelang libur Natal dan tahun baru (nataru) 2022.
ADVERTISEMENT
Dalam sepanjang pandemi COVID-19 di Indonesia berlangsung, terdapat sejumlah lonjakan yang terjadi. Seluruhnya disebabkan oleh momen libur panjang. Mulai dari libur Idul Fitri 2020, libur Maulid Nabi dan libur Natal 2020, dan yang terakhir pada libur Idul Fitri 2021.
Hal tersebut disampaikan oleh Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19, Prof Wiku Adisasmito.
"Periode liburan panjang adalah tantangan bagi kita semua. Berkaca dari pengalaman, Indonesia belum pernah berhasil melewati periode tersebut tanpa kenaikan kasus," ujar Wiku dalam konferensi pers virtual, Kamis (11/11).
Ia juga meminta agar daerah yang mengalami kenaikan tersebut untuk dapat segera memperbaiki situasinya.
"Beberapa kab/kota tengah mengalami kenaikan kasus. Saya harap daerah tersebut dapat memperbaiki kondisinya sebelum periode libur tiba sehingga menghindari penumpukan kasus signifikan," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Walau sebagian besar daerah tak mengalami kenaikan, antisipasi juga tetap dilakukan jelas periode libur panjang di akhir tahun ini.
"Selain itu, daerah yang belum mengalami kenaikan harus mengambil langkah antisipasi untuk mempertahankan kondisinya terutama saat periode libur," jelas Wiku.
Oleh karena itu, apa yang telah terjadi dalam periode libur panjang sebelumnya harus dapat dicegah agar tak terulang kembali.
"Maka dari itu, seluruh elemen masyarakat harus bekerja dan berkolaborasi untuk mencegah kejadian serupa," tutup Wiku.