Cuaca Hari Ini: Jakarta Berpotensi Hujan Pada Siang Hari

10 Juli 2023 6:05 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi lalu lintas jalan raya saat hujan. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi lalu lintas jalan raya saat hujan. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca hari ini, Senin (10/7) di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.
ADVERTISEMENT
Cuaca pada pagi hari di Jakarta diprediksi berawan. Lalu memasuki siang hari, hujan diprediksi mengguyur kawasan Jakarta.
"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Jaksel dan Jaktim pada sore hari," tulis BMKG.
Sedangkan cuaca pada malam hari di Jakarta, BMKG memprediksi cerah berawan. Adapun suhu di Jakarta berkisar 24 derajat celsius dengan kelembapan 100 persen.
Selain di Jakarta, hujan juga diprediksi turun pada pagi hari di Kota Tangerang. Sedangkan di Depok, potensi hujan lebat diprediksi terjadi.
Sementara di Bekasi, hujan diprediksi terjadi pada pagi dan siang hari.