Daftar Insiden Maut di Tol Batang-Pemalang: Hermanto Dardak-Bus PO New Shantika

22 Januari 2024 11:52 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Catatan redaksi: Berita ini bukan bertujuan untuk mengorek luka keluarga korban namun untuk mengingatkan akan kewaspadaan berkendara.
Petugas saat mengevakuasi korban kecelakan bus yang terjun di Tol Batang - Pemalang. Foto: Basarnas
Kecelakaan maut kerap terjadi di Tol Batang-Pemalang. Terakhir, bus PO New Shantika terjun dari atas tol ke permukiman dan menewaskan 2 orang penumpangnya.
ADVERTISEMENT
Berikut kecelakaan maut dan menonjol yang kumparan rangkum yang terjadi di ruas jalan tol ini:

Truk Bahan Kimia

Tol Pemalang-Batang milik PT Pemalang Batang Tol Road (PTBR), anak perusahaan PT Waskita Toll Road. Foto: Waskita Toll Road
Pada 4 April 2023, sebuah truk gandeng yang mengangkut bahan cairan kimia menabrak truk material yang sedang berhenti di bahu jalan. Kecelakaan yang terjadi di Tol Pemalang Tol KM 312 dekat exit Tol Gandulan menewaskan 3 orang.
Ketiga korban itu yakni sopir dan penumpang truk pembawa cairan kimia, Oki Priyanto (42) dan Choirun Anwar (36); serta sopir truk material, Kanim (47).

Travel vs Truk

Kecelakaan menonjol lainnya terjadi pada 5 September 2022 yang melibatkan minibus travel dan truk trailer di ruas Tol KM 375, Gringsing, Batang, Jawa Tengah. Dalam peristiwa itu 7 penumpang minibus tewas. Sementara 7 lainnya terluka.
ADVERTISEMENT

Atlet Bulu Tangkis

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Syabda Perkasa Belawa di Thailand, 2022. Foto: M Risyal Hidayat/Antara Foto
Kemudian pada 20 April 2023, atlet bulutangkis nasional Syabda Perkasa Belawa dan ibundanya meninggal dunia usia mobil yang mereka tumpangi menabrak truk di Tol Pemalang.

Ayah Emil Dardak

Makam Hermanto Dardak di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Minggu (21/8/2022). Foto: Ronny
Hermanto Dardak (65), ayah Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, meninggal dunia dalam kecelakaan usai mobilnya menabrak truk di ruas Tol Pemalang-Batang pada 20 Agustus 2022.