Dalam 1 Jam, Pelaku Pungli Pedagang Pasar di Kota Bogor ini Raup Rp 400 Ribu

3 Oktober 2024 12:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelaku Pungli terhadap PKL diamankan Polsek Bogor Tengah. Foto: Instagram/@polrestabogorkota
zoom-in-whitePerbesar
Pelaku Pungli terhadap PKL diamankan Polsek Bogor Tengah. Foto: Instagram/@polrestabogorkota
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pantas saja pungutan liar alias pungli sulit diberantas. Uang yang diperoleh pelaku pungli menggiurkan. Seperti yang didapat pelaku pungli pedagang pasar di Kota Bogor ini.
ADVERTISEMENT
Pelaku pungli pada pedagang kaki lima di Pasar Asem, Bogor Tengah, Kota Bogor meraup uang Rp 400 ribu dalam 1 jam beroperasi. Mereka meminta pungli uang keamanan Rp 5 ribu pada jam 05.00-06.00 WIB setiap harinya.
Seperti di kutip dari keterangan pers Polres Bogor Kota, Kamis (3/10), Kapolres Bogor Kota Kombes Bismo Teguh, memerintahkan anak buahnya menangkap pelaku pungli di Pasar Asem.
Operasi penangkapan dipimpin Kapolsek Bogor Tengah, AKP Agustinus Manurung. Hasilnya dua pelaku pungli A dan D ditangkap. Dari keduanya didapatkan uang total Rp 520 ribu.
Hasil pemeriksaan, A mengaku meminta uang ke pedagang kaki lima setiap hari untuk uang keamanan pada pukul 05.00-06.00 WIB.
Pelaku Pungli terhadap PKL diamankan Polsek Bogor Tengah. Foto: Instagram/@polrestabogorkota
Pelaku Pungli di Bogor Tengah. Foto: Instagram/@polrestabogorkota
Tiap pedagang mesti menyetor Rp 5 ribu per hari, dan dalam satu jam itu pelaku bisa mengumpulkan uang Rp 400 ribu.
ADVERTISEMENT
"Di mana Rp 300 ribu disetorkan kepada seseorang bernama J, sementara A mendapatkan Rp 100 ribu untuk dirinya sendiri. Ia juga menyebutkan, terdapat kutipan mingguan yang bervariasi tergantung pada jumlah barang dagangan," jelas AKP Agustinus.
Polres Bogor Kota menyoroti masalah pungutan liar yang sering terjadi di pasar-pasar. Kata dia, para pedagang jangan sungkan untuk melaporkan apabila ada pelaku pungutan liar.
“Kami dari Polresta Bogor Kota akan menindak dengan tegas bagi siapa saja yang akan mengganggu Kamtibmas Kota Bogor serta kami akan melakukan pengamanan kepada warga Kota Bogor agar tidak menjadi korban kejahatan dan kami berkomitmen untuk menjadikan Kota Bogor yang aman, nyaman dan kondusif," tutup Kombes Bismo