Danpuspomal Laksda TNI Edwin Sambangi KPK, Ada Apa?

10 Juni 2022 14:27 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Danpuspomal Laksda TNI Edwin Kunjungi KPK. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Danpuspomal Laksda TNI Edwin Kunjungi KPK. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Danpuspomal) Laksamana Muda (Laksda) TNI Edwin mengunjungi KPK, Jumat (10/6). Berdasarkan pantauan kumparan di lokasi, Edwin tiba di Gedung KPK sekitar pukul 13.38 WIB.
ADVERTISEMENT
Kepada awak media, Edwin menyebut kedatangannya kali ini ke KPK berkaitan dengan jabatan baru sebagai Danpuspomal yang kini ia emban. Sebelum menjabat Danpuspomal, Edwin tercatat pernah mengisi posisi sebagai Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Danpuspenerbal).
"Diskusi dengan pihak KPK terkait masa jabatan saya yang baru (sebagai Danpuspomal)," kata Edwin kepada wartawan di gedung KPK, Jumat (10/6).
Danpuspomal Laksda TNI Edwin Kunjungi KPK. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Laksda TNI Edwin menjabat Danpuspomal menggantikan Mayjen TNI (Mar) Lukman. Sementara posisi Danpuspenerbal yang ditinggalkan Edwin diisi oleh Laksma TNI Dwika Tjahja Setiawan.
Serah terima jabatan (Sertijab) para pejabat Mabesal itu dilakukan pada Rabu (27/4) lalu, dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui lebih jauh mengenai isi dari pertemuan antara Edwin dengan pihak KPK. Audiensi kedua pihak tersebut masih berlangsung.
ADVERTISEMENT