Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
ADVERTISEMENT
Ketua Harian Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, membocorkan bahwa ada lebih dari tiga partai yang akan segera merapat di Koalisi Indonesia Maju (KIM). Sehingga koalisi itu nantinya bernama KIM Plus.
ADVERTISEMENT
“Ya pokoknya banyak lah, lebih dari tiga (partai yang bergabung),” kata Dasco saat ditemui di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (14/8).
Meski begitu, Dasco tak menyebutkan partai mana saja yang akan bergabung.
Wakil Ketua DPR RI itu mengatakan, seluruh partai KIM Plus ini sudah menyepakati paslon yang diusung di Pilkada Jakarta.
“Ya pokoknya yang dikita sepakat paslonnya satu, gubernurnya satu wagubnya satu,” katanya.
Sejak awal Agustus lalu, Dasco sudah menyebut bahwa KIM sudah sepakat mengusung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta. Sedangkan untuk pendamping RK masih simpang siur.
Belakangan menguat sosok inisial S yang dikonfirmasi oleh Ketum PAN, Zulkifli Hasan, bahwa sosok itu adalah Suswono, petinggi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang pernah menjabat sebagai Menteri Pertanian 2009.
ADVERTISEMENT
Dasco tidak membantah bahwa sosok S ini memanglah Suswono. Namun ia mengatakan, pengumuman resmi siapa wakil Ridwan Kamil baru akan diumumkan 19 Agustus 2024 nanti.
“Mungkin Pak Zul sudah ngomong, tapi pokoknya kita resminya umumkan tanggal 19, siang atau sore,” tuturnya.