Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Dasco Sebut Prabowo Tak Mau Ambil Pusing soal Polemik Akun Fufufafa
12 September 2024 15:49 WIB
·
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad berkomentar soal akun KasKus Fufufafa yang diduga milik Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka. Dia menyebutkan Presiden Terpilih yang juga Ketum Gerindra, Prabowo Subianto, tidak mau ambil pusing soal masalah akun tersebut.
ADVERTISEMENT
Akun Fufufafa kerap menyerang pribadi Prabowo Subianto dan keluarganya pada periode jelang Pemilu 2014 dan 2019. Saat itu, Prabowo merupakan rival berat Jokowi.
"Setahu saya, Pak Prabowo enggak terlalu pusing soal itu," ujar Dasco saat dijumpai wartawan di kompleks parlemen, Senayan, Jakpus, Kamis (12/9).
Petinggi Partai Gerindra itu pun mengaku tidak mengetahui apakah akan ada langkah hukum atau tidak lantaran polemik akun itu menyeret citra Gibran yang diduga sebagai pemiliknya.
"Ya, proses-prosesnya saya enggak tahu ya, nanti, apa ada pertimbangan apa," sebut Dasco.
Dasco juga memastikan tidak ada keretakan akibat munculnya polemik akun Fufufafa.
"Jadi, akun itu aja enggak sempet dibahas apa-apa, bagaimana kemudian ngebikin keretakan. Gitu," tegas Dasco.