Demo Terkait UU TNI di Kota Bogor Berakhir Ricuh, Puluhan Orang Diamankan

28 Maret 2025 2:46 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi demo ricuh.  Foto: kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi demo ricuh. Foto: kumparan
ADVERTISEMENT
Kericuhan terjadi saat demo penolakan UU TNI di dekat Terminal Baranangsiang, Kota Bogor, Kamis (28/3) malam. Para pendemo melempari petugas dengan batu dan benda lainnya.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang beredar, tampak peserta demo melempari petugas dengan batu. Ada juga yang melempar petasan ke polisi. Hal itu dibalas petugas dengan mengerahkan water canon hingga massa berhamburan.
Polisi tampak mengamankan puluhan orang dalam demo tersebut. Saat digeledah, polisi menemukan petasan dan batu dari dalam tas pendemo.
"Ini apa, kamu bawa apa," kata Kapolres Kota Bogor Kombes Pol Eko Prasetyo dalam video yang dirilis Humas Polresta Bogor, Jumat (28/3).
Eko menyesalkan demo tersebut berakhir ricuh.
"Ini bulan puasa," imbuhnya.
Selanjutnya para pendemo itu digiring untuk diperiksa di Mapolresta Bogor.