Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) telah mengumumkan kepengurusan partainya periode 2020-2025. Banyak nama-nama baru yang masuk dalam jajaran pengurus, salah satunya Andi Arief yang ditunjuk menjadi Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat.
ADVERTISEMENT
Menanggapi hal itu, Ketua DPP Partai Demokrat Bidang Pendidikan, Pariwisata, dan Pemuda, Dede Yusuf mengatakan, jabatan Kepala Bappilu untuk Andi Arief sudah sangat cocok sesuai dengan pengalaman, kapasitas, dan kapabilitasnya.
"Pas. Beliau ahli data, mantap," kata Dede kepada kumparan, Kamis (16/4).
Selain itu, menurut Dede, keputusan yang diambil AHY pasti sudah melalui banyak pertimbangan. Termasuk juga pertimbangan dari ketua umum sebelumnya, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Mengingat banyak sekali nama-nama baru yang masuk dalam jajaran pengurus.
"Keputusan yang diambil Ketum sudah pasti melalui berbagai pertimbangan dan pandangan Pak SBY juga. Jadi kami kurang tahu siapa yang masuk dan tidak. Mungkin akan ada tugas khusus lainnya," ujar Dede.
Dede pun turut menanggapi jabatan baru ia yang emban sebagai Ketua DPP Partai Demokrat Bidang Pendidikan, Pariwisata, dan Pemuda. Menurutnya, jabatan itu sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya sebagai Wakil Ketua Komisi X DPR saat ini.
ADVERTISEMENT
"Kebetulan memang bidang saya saat ini," tutup Dede.
Di kesempatan terpisah, Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat Ossy Dermawan menjelaskan, pengangkatan Andi Arief sudah melalui berbagai pertimbangan.
"Selama ini, Bang AA menghadirkan gagasan-gagasan yang “outside the box” dan kadang berlawanan dengan gagasan mainstream terkait pemilu. Ketum memerlukan gagasan-gagasan seperti ini, agar organisasi tdk selalu berisi orang yang “Yes Man” saja," jelas Ossy.
Selain itu, Andi Arief dinilai memiliki pengalaman sebagai staf khusus Presiden SBY selama 5 tahun. Tak hanya itu, Ossy menjelaskan, dalam 5 tahun terakhir di kepemimpinan SBY sebagai Ketum Demokrat, andi Arief aktif membantu menangani pemilu dalam kapasitasnya sebagai wasekjen.
Sementara, Andi Arif saat dikonfirmasi belum berkenan memberikan tanggapan soal jabatan barunya sebagai Kepala Bappilu Demokrat.
ADVERTISEMENT
"Aduh aku no comment dulu, masih lockdown di Lampung. Ampuun," singkat Andi.
=======