Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Depresi Berat, Pria di Taput Panjat Pohon Natal Setinggi 15 Meter
26 Desember 2024 15:18 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Seorang pria inisial RS (29 tahun) di Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Sumut, nekat memanjat pohon natal setinggi 15 meter. RS diduga mengalami depresi berat. Aksinya ini pun membuat warga setempat panik.
ADVERTISEMENT
Kasi Humas Polres Taput Iptu Walpon Baringbing menyebut insiden itu terjadi pada Minggu (23/12) sekitar pukul 20.00 WIB.
“Saat kejadian itu, tiba-tiba RS memanjat pohon natal yang dihiasi dengan lampu yang berdiri di depan Gedung Sopo Partukkoan dan RS memanjat hingga ke puncak dengan ketinggian 15 meter,” kata Baringbing pada Kamis (26/12).
“Setelah dilakukan penelusuran oleh pihak kepolisian setempat, ternyata RS sedang mengalami depresi berat,” kata dia.
Baringbing bilang, polisi yang menerima laporan kejadian itu pun langsung menghubungi pihak PLN. Tidak lama, korban pun langsung dievakuasi dengan tangga PLN.
“Sekitar 20 menit kemudian setelah dibujuk abang kandungnya, lalu RS turun lewat tangga dengan selamat dan pihak kepolisian pun membawa ke kantor polisi dan didampingi abangnya,” kata dia.
ADVERTISEMENT
“Saat itu abang kandungnya menceritakan bahwa 2 tahun terakhir adiknya sudah mengalami depresi berat dan mereka sudah membawa berobat ke dokter namun tidak sembuh,” sambungnya.
Namun belum diketahui apa yang membuat RS depresi. Usai kejadian, RS akhirnya dibawa oleh pihak keluarga untuk mendapatkan perawatan.