Di Depan Jokowi, Doni Monardo Minta Tunjangan Pensiun Purnawirawan AD Ditambah

5 Agustus 2022 10:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Doni Monardo. Foto: Dok. BNPB
zoom-in-whitePerbesar
Doni Monardo. Foto: Dok. BNPB
ADVERTISEMENT
Ketua Umum Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat (PPAD) Letjen (Purn) Doni Monardo memohon ke Presiden Jokowi agar tunjangan pensiun para purnawirawan TNI AD ditambah.
ADVERTISEMENT
Hal itu disampaikan Doni saat memberi sambutan di acara Silaturahim Nasional PPAD di Sentul, Bogor, Jawa Barat.
“Bapak Presiden mohon maaf kami harus sampaikan pesan sponsor dari pada senior tamtama, bintara, purnawirawan. Mudah-mudahan pemerintah dan negara memiliki anggaran yang cukup mohon kiranya berkenan untuk menambah tunjangan pensiun bagi para purnawirawan,” kata Doni, Jumat (5/8)
Sontak pernyataan Doni itu disambut tepuk tangan meriah para purnawirawan yang hadir. Doni melanjutkan, PPAD bertekad mencetak purnawirawan entrepreneur sehingga tidak hanya meningkatkan kesejahteraan mereka tetapi juga keluarga.
Ia lalu melaporkan ada 8 ribu yang hadir dari semua tingkatan mulai tamtama bintara hingga perwira tinggi juga Kowad
“Juga diikuti seluruh keluarga melalui streaming. Peserta yang hadir mulai dari perwira senior Bapak Jenderal Try sutrisno hingga Perwira Remaja yang baru saja pensiun,” urai Doni.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, KSAD Jenderal Dudung Abdurrachman berharap silatnas menghasilkan sesuatu yang membawa kebaikan.
“Tentara nasional Indonesia adalah tentara yang unik, lahir dari rakyat berjuang untuk rakyat berbakti untuk rakyat. Inilah tentara rakyat. Inilah salah satu jatidiri TNI. Jati diri ini tertanam sejak kepemimpinan jenderal besar Soedirman,” beber Dudung.
Hadir dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi, Menhan Prabowo Subianto, Seskab Pramono Anung dan pejabat-pejabat negara lainnya.