Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Di Semua Simulasi Survei LSI, Ganjar Unggul Jauh dari Anies dan Prabowo
22 Januari 2023 16:03 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo masih memuncaki simulasi capres Lembaga Survei Indonesia. LSI menggelar survei 7-11 Januari hasilnya, Ganjar tetap dibayangi 2 nama kuat Anies Baswedan dan Prabowo Subianto
ADVERTISEMENT
Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan memaparkan dalam simulasi 19 nama Ganjar paling banyak dipilih 27.2%, kemudian Anies 16.8%, Prabowo 16%, Ridwan Kamil 7.2%, dan nama lainnya kurang dari 3%. Sekitar 18.1% belum menunjukkan pilihannya.
Lalu di simulasi 10 nama kembali Ganjar unggul di puncak survei. Untuk 10 nama, sedikit berubah di nomor dua dan tiga: Ganjar 29 persen diikuti Prabowo 19 persen, Anies 16 persen.
“Jadi, Prabowo-Anies rebutan di posisi kedua dengan tingkat dukungan yang mirip,” urai Djayadi, Minggu (22/1).
Tak hanya itu, di simulasi 3 nama juga tak jauh berbeda.
“Lalu simulasi 3 nama Ganjar unggul sekitar 10-20 persen, Ganjar 36 persen, dibanding Anies yaitu 24 persen diikuti Prabowo 23 persen,” tandas Djayadi.
ADVERTISEMENT
Survei dilakukan pada warga negara Indonesia yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah dan memiliki telepon/cellphone, sekitar 83% dari total populasi nasional.
Pemilihan sampel dilakukan melalui metode random digit dialing (RDD). RDD adalah teknik memilih sampel melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak.
Responden sebanyak 1221 dipilih melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak, validasi, dan screening. Margin of error survei diperkirakan ±2.9% pada tingkat kepercayaan 95%, asumsi simple random sampling. Wawancara dengan responden dilakukan lewat telepon oleh pewawancara yang dilatih.