Dino Patti Djalal Dirawat di RSPAD, Tunggu Hasil PCR Test Virus Corona

15 September 2020 17:28 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pendiri Foreign Policy Community Indonesia (FPCI), Dino Patti Djalal. Foto: Nurul Nur Azizah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pendiri Foreign Policy Community Indonesia (FPCI), Dino Patti Djalal. Foto: Nurul Nur Azizah/kumparan
ADVERTISEMENT
Eks Wamenlu Dino Patti Djalal (55) saat ini tengah dirawat di RSPAD Jakarta. Dia menjalani perawatan setelah mengalami gangguan pernafasan.
ADVERTISEMENT
Dino yang aktif sebagai Founder Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI) kini tengah menunggu hasil tes virus corona.
Dino Patti Djalal. Foto: Ferio Pristiawan/kumparan
"Saat ini benar bahwa beliau tengah dirawat di RSPAD. Kondisi beliau masih belum bisa dipastikan apakah COVID-19 atau bukan, karena untuk diketahui saat ini beliau masih menunggu hasil PCR test," sebut Executive Secretary FPCI Mohamad Irfan kepada kumparan.
Irfan meminta doa agar Dino bisa pulih dan melanjutkan aktivitasnya sehari-sehari.
"Semoga hasilnya negatif dan Pak Dino dapat istirahat untuk sementara waktu. Mohon doa dari Bapak dan Ibu serta rekan-rekan semuanya agar beliau diberikan kekuatan dan diberikan kesembuhan sehingga bisa kembali beraktivitas seperti biasanya," kata dia.
Dino merupakan diplomat karier yang pernah menduduki jabatan strategis di Kemlu RI. Selain Wamenlu, Dino pernah pula menjadi Dubes RI untuk AS dan Jubir Kepresidenan di masa Presiden SBY.
ADVERTISEMENT
Di luar karier diplomatik, Dino pernah ikut konvensi Presiden Partai Demokrat.