Dirtipikor Polri, Brigjen Erwanto, Meninggal karena Serangan Jantung

17 Mei 2019 17:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kombes Pol Erwanto Kurniadi pada Serah terima Jabatan Direktur Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri di gedung Mina Bahari II,Jakarta Pusat. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kombes Pol Erwanto Kurniadi pada Serah terima Jabatan Direktur Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri di gedung Mina Bahari II,Jakarta Pusat. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
ADVERTISEMENT
Direktur Tindak Pidana Korupsi (Dirtipikor) Bareskrim Polri Brigjen Pol Erwanto Kurniadi meninggal dunia. Diketahui, Erwanto meninggal karena serangan jantung.
ADVERTISEMENT
"Benar beliau meninggal karena sakit. Infonya serangan jantung, tapi kita masih menunggu keterangan resminya," kata Karo Penmas Div Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi, Jumat (17/5).
Sesaat setelah terkena serangan jantung, Erwanto sempat dibawa ke RS Pertamina untuk mendapat pertolongan medis. Tapi, nyawanya tidak tertolong dan meninggal dunia.
"Rencananya akan dimakamkan di Banten," tambah dia.
Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo di Mabes Polri. Foto: Mirsan Simamora/kumparan
Erwanto rencananya menghadiri acara buka puasa bersama di KPK. Erwanto ditugaskan mewakili Kabareskrim Komjen Pol Idham Aziz yang berhalangan hadir.
Erwanto juga bukan orang asing di jajaran KPK. Sebab, dia pernah bertugas di KPK. Ucapan duka juga sudah mengalir dari rekan-rekan sejawat.
"Polri sangat berduka atas kepergian beliau. Kami mengenang beliau, beliau sebagai sosok yang memiliki dedikasi dan kinerja yang sangat tinggi. Beliau sangat berpengalaman dalam hal pemberantasan korupsi mulai di KPK hingga ke beliau menjabat Direktur Tindak Pidana Korupsi di Bareskrim," ucap Dedi.
ADVERTISEMENT