Djarot soal 'Dewan Kolonel': Untuk Populerkan Puan Sah Saja, tapi Itu Guyon Saja

21 September 2022 18:33 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Djarot Saiful Hidayat. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Djarot Saiful Hidayat. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat ikut bicara soal ramainya isu 'Dewan Kolonel' yang dibentuk anggota Fraksi PDIP DPR.
ADVERTISEMENT
Dewan yang digagas Johan Budi itu disebut dibentuk untuk mengantarkan Puan Maharani sebagai calon presiden di Pemilu 2024.
Djarot mengaku tak mempersoalkan bila di internal Fraksi PDIP dibentuk forum komunikasi seperti itu untuk mempopulerkan Puan. Baginya, hal demikian sah-sah saja dilakukan sepanjang tak melanggar aturan partai.
"Mungkin mereka membikin semacam forum komunikasi antarfraksi untuk mempopulerkan Mbak Puan ya [saya kira] sah-sah saja," ujar Djarot kepada wartawan di kantor KPU, Rabu (21/9).
Namun Djarot mengaku kaget begitu mendengar istilah Dewan Kolonel. Terlebih Forum itu bertujuan untuk meningkatkan citra dan elektabilitas Puan Maharani Jelang Pilpres 2024.
"Guyon aja mereka-mereka itu, saya juga kaget seperti itu, istilah seperti itu saya baru tahu dan [karena itulah] saya kira itu guyon-guyon di antara mereka saja," kata Djarot.
Ketua DPP PDIP Puan Maharani memberikan keterangan persa usai melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Hambalang, Bogor, Minggu (4/9). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Sejumlah anggota fraksi PDIP membentuk 'Dewan Kolonel' untuk menyukseskan Puan Maharani menjadi capres 2024. Puan menyambut pembentukan 'Dewan Kolonel' ini.
ADVERTISEMENT
Pembentukan tim diusulkan oleh anggota DPR Fraksi PDIP Johan Budi, dengan koordinator Trimedya Panjaitan. Johan menjelaskan Dewan Kolonel awalnya beranggotakan enam orang. Kini, tim itu telah mengalami penambahan jumlah anggota hingga 12 yang berada di 11 komisi berbeda di DPR.
Anggota DPR Fraksi PDIP Trimedya Panjaitan mengatakan, ide pembentukan Dewan Kolonel digagas oleh anggota fraksi PDIP Johan Budi. Ide itu disampaikan Johan usai rapat fraksi langsung bersama Ketua DPP PDIP Puan Maharani.
"Iya abis rapat ada pengarahan, Mbak Puan, kan, pembina fraksi dan cuma saat Mbak Puan saja. Kemudian masuk ruang pimpinan fraksi, Johan Budi bilang, 'Kita loyalis Mbak harus buat sesuatu, Dewan Kolonel. Kita tunjukkan bahwa kita loyalis Mbak'," kata Trimedya.
ADVERTISEMENT
Dia menjelaskan, sekitar 14 anggota fraksi PDIP menjadi bagian dari Dewan Kolonel. Ketua Fraksi PDIP Utut Adianto didapuk menjadi 'jenderal' dalam Dewan Kolonel.