Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Doa Bersama Puluhan Ribu Kader, Zulhas Serukan Sedekah dan Khatamkan Al-Quran
12 Agustus 2021 21:06 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Acara ini diselenggarakan secara online karena pandemi COVID-19. Selain itu, acara ini mendapatkan rekor MURI untuk pelaksanaan tablig akbar online dengan peserta terbanyak.
“Acara ini diikuti oleh 34 DPW dan 514 DPD se-Indonesia. Di masing-masing DPD dihadiri 10-20 orang. Total bisa mencapai 10.000 kader yang mengikuti kegiatan ini. Alhamdulillah MURI memberikan apresiasi berupa rekor," kata Ketua Pelaksana Acara Zita Anjani dalam keterangannya.
Zita yang juga merupakan Ketua Fraksi PAN DPRD DKI Jakarta menuturkan, acara berlangsung khidmat.
Sementara Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, memberikan. apresiasi kepada para kader sudah menyempatkan hadir dalam acara ini. Pria yang akrab disapa Zulhas itu menekankan, pemberian rekor MURI ini bukan merupakan hal yang penting.
Zulhas menyebut, kemauan untuk berdoa dan meminta pertolongan dari Tuhan yang Maha Esa agar Indonesia segera terlepas dari pandemi COVID-19 merupakan inti dari acara ini.
ADVERTISEMENT
“Indonesia ini negara berketuhanan, jadi selain ikhtiar lahiriah, kita juga tak boleh melupakan ikhtiar batiniah. Selain berusaha, harus juga minta pertolongan kepada Allah SWT. Hari ini kita melakukan sesuatu yang harus dilakukan, menggelar doa bersama, sekaligus memperingati Tahun Baru Islam 1443 H.” kata Zulhas.
Acara tablig akbar dan doa bersama itu berlangsung selama kurang lebih 1,5 jam. Ustaz Das’ad Latief turut memberikan ceramahnya dari DPW PAN Sulsel di Makassar.
Zulhas kemudian sempat menyinggung pandemi COVID-19 di Indonesia. Sebagai umat Islam yang taat, ia mengajak seluruh kader PAN dan umat Islam lain untuk menjaga sikap, perilaku hingga akhlak.
"Jangan sampai kesulitan justru menjerumuskan kita kepada kekufuran. Jangan sampai kita sudah diberi ujian dan cobaan, tapi gagal menjadi manusia yang baik, yang saleh, sesuai dengan petunjuk Al-Quran dan As-Sunnah," ucap dia.
ADVERTISEMENT
Zulhas mengajak kepada seluruh kader PAN meningkatkan kesalehan sosial. Misalnya, dengan cara membantu sesama untuk meringankan beban masyarakat yang kesulitan akibat COVID-19.
"Perbanyak berbagi, berinfaq, bersedekah. Kalau bisa kerjakan sedekah subuh, cari orang-orang yang kesulitan. Jangan sampai kita gagal melewati ujian kolektif ini karena hanya berpikir keselamatan diri sendiri," tutur Zulhas.
Lebih lanjut, Zulhas mendoakan agar Allah SWT selalu memberikan kekuatan dan keselamatan kepada masyarakat Indonesia dalam menghadapi COVID-19. Ia yakin jika seluruh masyarakat istiqomah dan terus berikhtiar, maka pandemi COVID-19 dapat segera kembali dikendalikan.
"Kita bermunajat kepada Allah SWT agar Indonesia diberi kesehatan, kita semua diberi kekuatan dan perlindungan selama wabah ini. Setelah munajat ini, hingga satu bulan ke depan, saya mengajak semua kader PAN di seluruh Indonesia untuk khataman Al-Quran bersama. Berefleksi, mengaji diri, Insyaallah ada manfaatnya untuk kita semua," tutup Zulhas.
ADVERTISEMENT