Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.3
19 Ramadhan 1446 HRabu, 19 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
DPR: 52% Penduduk RI Mudik 2025, Ini Ujian Pertama Buat Menhub-MenPU
11 Maret 2025 16:18 WIB
·
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Komisi V DPR RI menggelar rapat kerja bersama Kementerian Perhubungan, Kementerian Pekerjaan Umum, BMKG, KNKT, Basarnas, dan Korlantas Polri untuk membahas persiapan sarana dan prasarana infrastruktur mudik dan balik Lebaran 2025.
ADVERTISEMENT
Ketua Komisi V DPR, Lasarus, meminta secara khusus kepada Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi dan Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo terkait persiapan arus mudik agar dapat berjalan dengan baik.
Menurut dia, tahun ini jumlah pemudik mencapai setengah dari total penduduk Indonesia.
“Ada 146,48 juta perkiraan orang yang akan melakukan mudik dan balik lebaran, ini jumlahnya 52 persen dari total penduduk Indonesia,” kata Lasarus di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/3).
“Ini migrasi yang besar dan memerlukan penanganan dan keseriusan dari kita semua, Terutama pemerintah yang bertanggung jawab soal ini. Ini ujian pertama bagi menteri perhubungan dan menteri PU terutama,” sambungnya.
Lasarus mengatakan dengan jumlah pemudik yang diprediksi banyak ini, harus didukung dengan moda transportasi yang memenuhi standar keamanan.
ADVERTISEMENT
“Oleh karena itu keterjaminan faktor keamanan keselamatan dan kenyamanan dalam semua sektor pelayaran merupakan hal yang sangat khusus dan serius dari semua pihak,” ucapnya.