Drive Thru Tes COVID-19 di Jawa Barat Sudah Dimulai

27 Maret 2020 15:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi tes massal untuk virus corona COVID-19 di stadion Patriot di Bekasi. Foto: AFP/REZAS
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tes massal untuk virus corona COVID-19 di stadion Patriot di Bekasi. Foto: AFP/REZAS
ADVERTISEMENT
Tes massal COVID-19 dengan metode drive thru di Jawa Barat sudah dimulai. Warga Jabar yang masuk kategori B dan C atau warga dengan profesi yang rentan terpapar dan warga dengan gejala seperti corona akan mengikuti tes ini.
ADVERTISEMENT
"Kelihatannya sudah dimulai di semua kota dan kabupaten, terutama di Bodebek (Bogor, Depok, Bekasi) dan Bandung Raya," kata Kepala Dinas Kesehatan Jawa Barat Berli Hamdani saat dikonfirmasi, Jumat (27/3).
Namun, Berli mengaku belum mengantongi angka jumlah warga yang mengikuti tes dengan metode drive thru ini. Ia juga tidak menjelaskan secara rinci lokasi mana saja yang digunakan untuk tes. Tes ini sebelumnya dikabarkan akan digelar di sejumlah stadion.
"Angkanya belum dihitung, lumayan banyak," jelasnya.
Berli menargetkan, tes massal tersebut bisa selesai paling lambat Sabtu (28/3). Menurut Berli, masif tes dilakukan untuk mengetahui peta sebaran warga Jawa Barat yang terinfeksi COVID-19.
Berdasarkan data dari Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Jabar (Pikobar), Kamis (26/3), jumlah pasien yang positif corona di Jabar sudah mencapai 78 kasus. Pasien tersebut tersebar di sejumlah daerah seperti Kota Cimahi, Kabupaten Bogor, hingga Kota Bandung.
ADVERTISEMENT