Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Driver Ojol yang Ditabrak Model Tiara Dikenal Semangat dan Religius
12 April 2018 20:54 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
ADVERTISEMENT
Nur Irfan (38) driver ojek online ditabrak mobil BMW yang dikendarai oleh seorang model, Tiara Ayu Fauziah, di Harmoni, Jakarta Pusat, Senin (9/4). Kaki kiri Irfan diamputasi dan kini masih dirawat intensif di RSUD Tarakan, Jakarta Pusat.
ADVERTISEMENT
Rekan dan keluarga Irfan berdatangan ke rumah sakit untuk menjenguk. Salah satunya adalah Dodo Sanjaya, tetangga Irfan. Dodo sudah 15 tahun bertetangga dengan Irfan di kawasan Juanda.
Dodo mendengar kabar kecelakaan Irfan ketika sedang berada di rumah kontrakannya. Dia lalu ke rumah sakit untuk memastikan kondisi Irfan.
"Jam tiga pagi saya dapat kabar lewat WA Irfan kecelakaan, dan esok hari saya ke rumah sakit ini," kata Dodo saat ditemui kumparan (kumparan.com) di RSUD Tarakan, Kamis (12/4).
Di mata Dodo, Irfan adalah sosok yang memiliki semangat kerja tinggi. Dia juga religius dan sayang pada keluarga.
"Irfan orang yang penuh semangat kerja tinggi, dan banyak ini ibadahnya kuat banget. Selama saya kenal tahajutnya salatnya wah salut," ucap Dodo.
ADVERTISEMENT
Dia berdoa agar Irfan bisa segera pulih dan berkumpul dengan keluarganya. Dodo berharap kasus ini bisa diusut dengan adil dan tidak merugikan keluarga Irfan.
"Saya serahkan sama pihak kepolisian. Yang penting keluarga dikuatkan, dan Irfan bisa sehat. Walaupun mungkin nanti setelah dia sembuh beliau mungkin agak susah cari uang lagi, tapi intinya yang terbaik, kasihan sama anaknya," ucap Dodo sambil menahan air mata.