Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Eko Patrio Didaulat Jadi Pembina GARBI yang Dipimpin Anis Matta
10 Februari 2019 21:20 WIB
Diperbarui 21 Maret 2019 0:05 WIB
ADVERTISEMENT
Perlahan namun pasti, Gerakan Arah Baru Indonesia (GARBI) yang diinisiasi mantan Presiden PKS Anis Matta terus melebarkan sayapnya ke berbagai daerah. Dimotori Fahri Hamzah dan Mahfudz Siddiq, GARBI dideklarasikan di tiap provinsi hingga kabupaten/kota.
ADVERTISEMENT
Tak hanya jangkauan daerah, GARBI juga merekrut beberapa tokoh. Salah satunya adalah Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Hendro Punomo alias Eko Patrio.
Dia didaulat menjadi Pembina GARBI dalam deklarasi GARBI di Gedung Senam Raden Inten II Jakarta Timur, Minggu (10/2). Acara itu turut dihadiri Mahfudz Siddiq.
Dalam acara yang, Eko Patrio yang juga caleg DPR RI dari Jakarta Timur, menyambut baik hadirnya GARBI. Sebagai organisasi yang mewadahi berbagai komponen masyarakat, perlu disupport semua pihak.
"GARBI merupakan ormas kebangsaan wadah baru tempat bertemu dan berkumpulnya orang-orang muda yang kreatif, dengan ide dan gagasan untuk menuju pembaharuan dan perubahan Indonesia ke arah yang lebih baik. Ini harus didukung," ucap Eko dalam keterangannya, Minggu (10/2).
ADVERTISEMENT
Lebih jauh Eko Patrio yang juga anggota DPR RI Komisi IV ini akan fokus untuk konsolidasi dan sosialisasi sahabat GARBI.
"Saya akan terus bergerak untuk mensosialisasikan GARBI ini ke masyarakat," pungkasnya.
Di tempat terpisah saat bersamaan, Fahri Hamzah memimpin deklarasi GARBI Gorontalo dalam format acara Orasi dan Dialog Kebangsaan Gerakan Arah Baru Indonesia (GARBI) di Kota Gorontalo, Gorontalo, Minggu (10/2).
Dalam banyak kesempatan, Fahri menyebut GARBI lahir sebagai bentuk kegelisahan atas masalah yang di hadapi bangsa ini, terutama para milenial. Dia berharap GARBI menjadi wadah bagi siapa saja yang menginginkan perubahan.