Enzo: Saat Nanti Jadi Letnan Dua, Saya Buat Bangga Ibu dan Keluarga di Prancis

26 Juli 2020 14:31 WIB
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Enzo Zenz Allie semasa kecil. Foto: Tangkapan layar via Youtube/TNI AD
zoom-in-whitePerbesar
Enzo Zenz Allie semasa kecil. Foto: Tangkapan layar via Youtube/TNI AD
ADVERTISEMENT
Taruna Akmil blasteran Banten-Prancis, Enzo Zenz Allie, berjanji akan bersungguh-sungguh mengikuti pendidikan di Akmil Magelang selama 4 tahun. Salah satu visinya adalah membuat bangga ibu dan juga keluarganya di Prancis.
ADVERTISEMENT
Ayah Enzo yang berdarah Prancis memang sudah meninggal. Namun ada dua saudaranya yang hingga kini masih tinggal di Prancis.
"Setelah melalui 4 tahun pendidikan di Akademi Militer, insyaallah dengan pangkat letnan dua, dengan itu semua saya akan membuat bangga ibu saya dan keluarga besar saya di sini dan Prancis," kata Enzo seperti disiarkan di Youtube TNI AD, yang dilihat kumparan, Minggu (26/7).
Enzo Zenz Allie saat bertemu Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Foto: Tangkapan layar via Youtube/TNI AD
Ia menyebut akan memberikan yang terbaik. Mengikuti arahan dan pembelajaran dari pengasuh senior semaksimal mungkin.
"Yang terpenting patuh kepada pengasuh dan senior. Dan tidak membuat pelanggaran," ungkap dia.
Enzo berharap suatu saat nanti bisa memberikan pengabdiannya kepada bangsa dan negara ketika lulus dan nanti. Ia juga menyebut ingin bergabung ke korps infanteri bila nanti lulus.
ADVERTISEMENT
"Dan memberikan yang terbaik dan segalanya untuk Angkatan Darat dan Tentara Nasional Indonesia," tutup Enzo.