Fadli Zon Bicara Masif Patung Bung Karno: Secukupnya, Jangan Kultus Individu

5 Oktober 2021 12:39 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Monumen patung Presiden Pertama Indonesia Soekarno melambaikan tangan sambil memegang tongkat komando berdiri tegak di Kota Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Maluku, Kamis (19/8/2021). Foto: FB Anggoro/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Monumen patung Presiden Pertama Indonesia Soekarno melambaikan tangan sambil memegang tongkat komando berdiri tegak di Kota Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Maluku, Kamis (19/8/2021). Foto: FB Anggoro/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Politikus Partai Gerindra, Fadli Zon, bicara soal pembangunan patung Presiden Pertama RI Sukarno yang belakangan masif dibangun di berbagai tempat.
ADVERTISEMENT
Fadli Zon termasuk yang membangun patung Bung Karno unntuk Rumah Budaya Fadli Zon di Sumatera Barat. Namun, tak hanya Bung Karno, ada Hatta, Syahrir, dan Tan Malaka, yang dibuat Fadli. Fadli mengingatkan agar patung sebagai monumen dibangun secukupnya saja.
“Patung sebagai peringatan dan monumen sebaiknya secukupnya saja, proporsional. Jangan kultus individu,” kata Fadli Zon, Selasa (5/10).
Lebih lanjut, Fadli mengingatkan masih banyak pahlawan yang berjasa bagi Indonesia. Ia pun menyarankan jika ingin membangun patung pahlawan, dapat menggunakan tokoh lokal di mana patung tersebut ingin dibuat.
Di sisi lain, Fadli meminta jangan hanya pembuatan patung pahlawan yang dimasifkan. Sebab, menurutnya yang terpenting adalah semangat dan perjuangan mereka.
“Jiwa semangat dan nilai perjuangan yang harusnya dihidupkan,” tandas dia.
ADVERTISEMENT
Banyak lembaga yang ramai-ramai membangun patung Bung Karno di tahun ini. Berdasarkan catatan kumparan, pembangunan patung proklamator tersebut pada tahun ini saja sudah mencapai 7 patung.
Jumlahnya pun terus meningkat dari tahun ke tahun. Ada 33 patung Sukarno sejak tahun 1980. Peresmian patung terbanyak terjadi pada tahun ini.
Presiden Ke-5 RI Megawati Soekarnoputri dan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto meresmikan patung Soekarno sedang menunggang kuda, di Kompleks Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Minggu (6/6) Foto: DPP PDIP
Jumlah tersebut sangat timpang apabila dibandingkan dengan keberadaan patung Mohammad Hatta. Patung wakil Presiden ke-1 RI itu hanya mencapai 12 patung, sebanyak delapan di antaranya bahkan dibangun berdampingan dengan patung Bung Karno.
Pembangunan patung Bung Hatta dalam pose sendiri tak banyak dilakukan. Jejak pembangunan patung Bung Hatta terhenti pada tahun 2017, itu pun dibangun di Rumah Budaya Fadli Zon di Sumatera Barat.
ADVERTISEMENT
Dalam 5 tahun terakhir (2017-2021), pembangunan patung Sukarno naik 120%. Sementara pembangunan patung Hatta naik 9,09%.
Patung Bung Karno di Polder Stasiun Semarang Tawang. Foto: YouTube/PDI Perjuangan
Patung Bung Karno menunggang kuda berdiri di depan area kompleks kantor Kementerian Pertahanan, Medan Merdeka Barat, Jakarta, Minggu (6/6/2021). Foto: Indrianto Eko Suwarso/ANTARA FOTO