Foto: Aksi Protes Tolak Kemenangan Ferdinand Marcos Jr di Pilpres Filipina

10 Mei 2022 19:10 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Sekitar 400 demonstran mengerumuni kantor Komisi Pemilihan Umum Filipina (Comelec) pada Selasa (10/5), memprotes kemenangan Ferdinand Marcos Jr. dalam pilpres yang diselenggarakan sehari sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Para pengunjuk rasa meneriakkan berbagai seruan, salah satunya mereka menentang darurat militer, Comelec, Keluarga Marcos, dan Presiden Rodrigo Duterte. Mayoritas demonstran merupakan pelajar Filipina.
Mereka menganggap hasil penghitungan suara sementara lagi-lagi merupakan bentuk manipulasi keluarga Marcos. Menurut mereka, klan tersebut berupaya membawa nama keluarganya kembali menuju kejayaan.
Mahasiswa dan aktivis berbaris di luar Komisi Pemilihan Umum untuk memprotes terpilihnya Presiden Ferdinand "Bongbong" Marcos Jr. di Manila, Filipina, Selasa (10/5/2022). Foto: Eloisa Lopez/REUTERS