Foto: Area Sekitar Ka'bah Sebelum dan Setelah Dikosongkan

6 Maret 2020 20:06 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto satelit kerumunan besar yang mengelilingi Ka'bah di Masjidil Haram, Makkah pada 14 Februari 2020 (atas), dan 3 Maret setelah penangguhan umrah diberlakukan untuk mencegah penyebaran virus corona. Foto: Maxar Technologies/Handout via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Foto satelit kerumunan besar yang mengelilingi Ka'bah di Masjidil Haram, Makkah pada 14 Februari 2020 (atas), dan 3 Maret setelah penangguhan umrah diberlakukan untuk mencegah penyebaran virus corona. Foto: Maxar Technologies/Handout via REUTERS
ADVERTISEMENT
Arab Saudi memberlakukan sejumlah kebijakan untuk mengantisiasi penyebaran virus corona di negaranya. Salah satu kebijakan itu adalah menangguhkan umrah dan mengosongkan area tempat tawaf (mataf) di sekitar Ka'bah di Masjidil Haram, Makkah.
ADVERTISEMENT
Perubahan pemandangan di sekitar Ka'bah terlihat dalam citra satelit yang dirilis oleh perusahaan teknologi antariksa Maxar yang berbasis di Colorado, Amerika Serikat.
Dalam citra tanggal 14 Februari, jemaah terlihat menyemut mengelilingi Ka'bah melakukan tawaf. Saat itu kebijakan tentang penghentian sementara jemaah umrah belum diberlakukan. Namun dalam foto 3 Maret, jumlahnya semakin sedikit, setelah Saudi menangguhkan jemaah umrah dari luar negeri pada 27 Februari.
Gambar satelit menunjukkan kerumunan besar mengelilingi Ka'bah di Masjidil Haram di kota suci Mekah, Arab Saudi, sebelum coronavirus, 14 Februari 2020. Foto: Maxar Technologies/Handout via REUTERS
Sejumkah pekerja berada di dekat Ka'bah yang kosong dari pada jemaah di dalam Masjidil Haram, Arab Saudi, Kamis (5/3). Foto: AFP/ABDEL GHANI BASHIR
Sejumlah jemaah berjalan di area sekitar Ka'bah di dalam Masjidil Haram, Arab Saudi, Kamis (5/3). Foto: AFP/ABDEL GHANI BASHIR
Suasana kosong dari para jemaah di area sekitar Ka'bah di dalam Masjidil Haram, Arab Saudi, Kamis (5/3). Foto: AFP/ABDEL GHANI BASHIR
Pada tanggal 5 Maret, suasana sekitar Ka'bah terpantau kosong. Hal ini seiring dengan keputusan Arab Saudi menghentikan umrah bagi warga domestik dan mengosongkan area di sekitar Ka'bah. Pengosongan ini dilakukan karena petugas hendak melakukan sterilisasi intensif di masjid suci itu.
Pengurus Dua Masjid Suci juga menutup Masjidil Haram satu jam setelah salat Isya hingga satu jam sebelum salat Subuh.
Suasana kosong dari para jemaah di area sekitar Ka'bah di dalam Masjidil Haram, Arab Saudi, Kamis (5/3). Foto: AFP/ABDEL GHANI BASHIR
Foto satelit menunjukkan suasana Ka'bah di Masjidil Haram di kota suci Makkah, Arab Saudi, pada 3 Maret 2020. Foto: Maxar Technologies/Handout via REUTERS
ADVERTISEMENT