Foto: Banjir Imbas Topan Yagi Merendam Kota Hanoi, Vietnam

12 September 2024 9:53 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Banjir imbas Topan Yagi merendam kota ibu kota Hanoi, Vietnam, Rabu (11/9). Topan Yagi merupakan topan terkuat yang menghantam Asia pada 2024 ini.
ADVERTISEMENT
Kantor berita Vietnam melaporkan Topan Yagi mengakibatkan ketinggian Sungai Merah di Hanoi naik. Akibatnya, banjir merendam jalanan hingga permukiman warga.
"Ini adalah banjir terburuk dalam 30 tahun terakhir," kata warga Hanoi Tran Le Quyen seperti dikutip dari Reuters.
Topan Yagi tiba di Vietnam sejak akhir pekan lalu. Selama sepekan ini demi mencegah imbas buruk topan, sejumlah sekolah di Hanoi meliburkan kegiatan belajar mengajar.
Jumlah korban tewas akibat Topan Yagi naik mencapai 143 orang. Sebanyak 58 di antaranya hilang.
Pemerintah belum bisa memastikan apakah jumlah ratusan korban jiwa itu termasuk yang tewas akibat tanah longsor atau tidak.
Warga berjalan melewati banjir imbas Topan Yagi di Hanoi, Vietnam, Rabu (11/9/2024). Foto: Nhac NGUYEN / AFP