Foto: Berkunjung ke Kampung Setu Babakan saat Pandemi

28 Juni 2020 18:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wisatawan mengamati koleksi Museum Betawi di Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jakarta, Minggu (28/6/2020). Foto: Aditya Pradana Putra/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Wisatawan mengamati koleksi Museum Betawi di Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jakarta, Minggu (28/6/2020). Foto: Aditya Pradana Putra/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Kampung Setu Babakan merupakan museum atau cagar budaya Betawi yang terletak di Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Gambaran sejarah dan kebudayaan Betawi tampak di sana.
ADVERTISEMENT
Selama PSBB transisi pengelola museum menerapkan protokol kesehatan khusus bagi pengunjung, seperti mewajibkan penggunaan masker dan penyediaan sarana pembersih tangan.
Sejumlah wisatawan berkunjung di kawasan Museum Betawi, Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jakarta, Minggu (28/6/2020). Foto: Aditya Pradana Putra/ANTARA FOTO
Tak hanya itu pengelola juga menerapkan pembatasan jam berkunjung, yakni pada pukul 09.00 WIB sampai 15.00 WIB. Juga pembatasan jumlah pengunjung sebanyak 50 persen guna meminimalisir kemungkinan penyebaran COVID-19.