Foto: Bioskop di India yang Beroperasi Kembali di Tengah Pandemi

16 Oktober 2020 13:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah anak menonton film saat bioskop dibuka kembali, di bioskop PVR di New Delhi, India, (15/10). Foto: Manish Swarup/AP Photo
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah anak menonton film saat bioskop dibuka kembali, di bioskop PVR di New Delhi, India, (15/10). Foto: Manish Swarup/AP Photo
ADVERTISEMENT
Setelah 7 bulan layar menjadi gelap, bioskop di sebagian besar India kembali dibuka pada Kamis (15/10). Pembukaan dilakukan karena laju infeksi virus corona mulai melambat.
ADVERTISEMENT
Bioskop menerapkan sejumlah protokol kesehatan bagi staf maupun pengunjung untuk mencegah virus corona. Para pengunjung dan staf harus mengenakan masker, diterapkannya jaga jarak, dan pengecekan suhu sebelum masuk ke dalam bioskop.
Selain itu, kursi penonton juga di beri jarak, pengaturan waktu pertunjukan, dan mendorong pembayaran digital untuk mencegah adanya kontak fisik pengunjung dengan staf bioskop. Ruang teater juga akan disterilkan kembali setiap waktu pertunjukan film selesai.
Sejumlah orang menonton film saat bioskop dibuka kembali, di bioskop PVR di New Delhi, India, (15/10). Foto: Manish Swarup/AP Photo
Hampir 10.000 bioskop ditutup sementara pada pertengahan Maret, ketika pemerintah memberlakukan pembatasan untuk menekan angka penyebaran virus corona.
Bioskop menimbulkan risiko infeksi terbesar karena menempatkan orang di ruang tertutup, tempat virus dapat menyebar dengan mudah, untuk jangka waktu yang lama.
Dilansir Reuters, pembukaan kembali bioskop ini terjadi karena tren menunjukkan penurunan infeksi baru.
ADVERTISEMENT
India mengalami lonjakan di bulan Juli dan menambahkan lebih dari 2 juta di bulan Agustus dan 3 juta lainnya di bulan September. Tetapi laju penyebaran virus corona lebih lambat sejak pertengahan September, ketika infeksi harian menyentuh rekor 97.894. Ini mencatat rata-rata lebih dari 70.000 kasus setiap hari sepanjang bulan ini.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.