Foto: Kejadian Langka, Gajah di Thailand Lahirkan Bayi Kembar Jantan dan Betina

11 Juni 2024 15:14 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Seekor gajah Thailand berusia 36 tahun bernama Jamjuree melahirkan anak gajah kembar di Istana Gajah Ayutthaya dan Royal Kraal di utara Bangkok, Thailand pada Jumat (7/6) malam.
ADVERTISEMENT
Gajah tersebut melahirkan seekor bayi gajah jantan seberat 80 kilogram dan bayi gajah betina seberat 60 kilogram, namun sang induk sempat marah dan menyerang anak barunya karena melahirkan dua ekor bayi sekaligus adalah hal yang tidak biasa bagi gajah.
Setelah pengasuhnya membantu menyelamatkan si bayi tersebut dengan perjuangan yang dramatis, akhirnya induk gajah dapat menerima anak keduanya.
Menurut organisasi penelitian Save the Elephants, gajah kembar jarang terjadi dan hanya terjadi pada satu persen kelahiran, ditambah kelahiran bayi kembar jantan dan betina bahkan lebih tidak biasa lagi dan sangat langka terjadi.
Gajah kembar yang baru lahir, betina (kanan) dan jantan (tengah), berdiri di depan induknya Jamjuree di Istana Gajah Ayutthaya dan Royal Kraal di Ayutthaya, Thailand (10/6/2024). Foto: Manan Vatsyayana / AFP