Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
ADVERTISEMENT
Suara tempaan besi terdengar dari sebuah sebuah bengkel tradisional pandai besi di Kecamatan Darul Imarah, Aceh Besar, Provinsi Aceh.
ADVERTISEMENT
Sejumlah pandai besi terlihat sibuk memanaskan baja-baja sebelum dibentuk menjadi berbagai macam pisau dan parang.
Baja yang dipanaskan akan ditempa secara berulang-ulang sampai bentuknya pipih. Setelah itu, pandai besi akan menghaluskan permukaan menggunakan gerinda.
Setelah halus, bentuk pisau akan dirapikan sampai mengkilat. Terakhir pisau akan diasah berulang sampai tajam.
Pembuatan pisau secara tradisional ini terus dilakukan mempertahankan kualitas dan ketahanan pisau.
Kawasan ini memang terkenal dengan usaha pandai besi. Tidak asing di setiap rumah warga di kawasan tersebut memiliki usaha pandai besi yang sudah dilakukan secara turun temurun.