Foto: Ngobrol Fotografi di kumparan Photography Exhibition

17 Maret 2024 23:08 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
kumparan Photography Exhibition resmi dibuka untuk umum pada Minggu (17/3). Pameran ini digelar pada 17-31 Maret di Lantai 2 Stasiun Whoosh Halim dan Jembatan Interkoneksi MRT ASEAN.
ADVERTISEMENT
Peresmian pameran foto ini dibuka langsung oleh Menhub Budi Karya Sumadi dan Pemimpin Redaksi kumparan Arifin Asydhad di Lantai 2 Stasiun Whoosh Halim.
Acara ini merupakan rangkaian dari ulang tahun kumparan yang ketujuh dengan tema 'Magnificen7'.
Usai peresmian, kumparan juga menggelar special talk show bersama kurator yang juga Jurnalis Foto European Pressphoto Agency (EPA) Mast Irham, serta Redaktur Foto kumparan, Aditia Noviansyah. Mereka berbagi tips seputar dasar fotografi kepada audiens.
kumparan Photography Exhibition merupakan pameran karya fotografer kumparan yang menyajikan potret berbagai peristiwa luar biasa di Indonesia selama 7 tahun terakhir.
Pameran foto ini juga menampilkan beragam karya foto terbaik yang bekerja sama dengan sejumlah kolaborator. Di antaranya PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC), PT MRT Jakarta (Perseroda), Semen Indonesia Group (SIG), Telkomsel, MIND ID, Nestle, Pertamina Hulu Energi (PHE), PT Pupuk Indonesia (Persero), Bank Mandiri, dan PT Astra Graphia Tbk.
Suasana talk show usai pembukaan kumparan Photography Exhibitition di Stasiun Whoosh Halim, Jakarta Timur, Minggu (17/3/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan