Foto: Ratusan Koper Terdampar di Bandara Chicago Akibat Pembatalan Penerbangan

28 Desember 2022 11:28 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Ratusan koper dan tas terdampar di Bandara Midway Chicago, setelah cuaca ekstrem menyebabkan pembatalan penerbangan besar-besaran di seluruh Amerika Serikat pada Selasa (27/12).
ADVERTISEMENT
Maskapai Southwest Airlines Co telah membatalkan 2.589 penerbangan pada Selasa pukul 14.25 waktu setempat atau kira-kira dua pertiga dari jadwalnya, mewakili 86% dari semua pembatalan penerbangan AS. Hal ini berdasar data situs pelacakan FlightAware yang dikutip dari Reuters.
Selain itu, Southwest membatalkan sekitar 2.500 penerbangan yang dijadwalkan untuk Rabu (28/12) dan lebih dari 1.000 penerbangan dari jadwal Kamis (29/12) mendatang.
Badai salju besar-besaran yang dijuluki Elliott, melanda sebagian besar Amerika Serikat menjelang liburan akhir pekan Natal, memaksa Southwest untuk membatalkan lebih dari 12.000 penerbangan sejak Jumat (23/12).
Penumpang Southwest Airlines mencari bagasinya di tumpukan koper yang hilang, di Bandara Internasional Chicago Midway di Chicago , Illinois, AS, Selasa (27/12/2022). Foto: Kamil Krzaczynski/REUTERS