Foto: Ringseknya Helikopter yang Jatuh di Tasikmalaya

16 Maret 2019 21:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas kepolisian berjaga di dekat helikopter B-105 PK EAH milik PT Air Transport Service yang jatuh di Desa Jayaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (16/3). Foto: ANTARA FOTO/Dok Basarnas
zoom-in-whitePerbesar
Petugas kepolisian berjaga di dekat helikopter B-105 PK EAH milik PT Air Transport Service yang jatuh di Desa Jayaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (16/3). Foto: ANTARA FOTO/Dok Basarnas
ADVERTISEMENT
Sebuah helikopter tipe BO105M PK-EAH milik PT Air Transport Services, jatuh di Desa Jayaratu, Kecamatan Sariwangi, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (16/3). Tidak ada korban jiwa atas insiden ini, tapi sejumlah penumpang mengalami luka berat.
ADVERTISEMENT
Informasi kecelakaan heli sebelumnya diterima kumparan dari Karopenmas Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo.
Dedi dalam keterangannya menyebut helikopter itu membawa Nurhayati, istri Plt Ketum PPP Suharso Monoarfa dalam rangkaian kunjungan ke perumahan swadaya di Tasikmalaya.Nurhayati merupakan Anggota Komisi V DPR RI.
Namun informasi Kantor SAR Bandung dari Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan Tasikmalaya, menyatakan Nurhayati tidak ikut menjadi korban dalam insiden itu.
Setelah menerima informasi tersebut, Kantor SAR Bandung memberangkatkan satu tim rescue dari Pos Pencarian Tasikmalaya untuk melaksanakan operasi pencarian dan pertolongan.
Petugas Basarnas evakuasi Helikopter yang Jatuh di Tasikmalaya. Foto: Dok. Basarnas
Petugas Basarnas memeriksa helikopter B-105 PK EAH milik PT Air Transport Service yang jatuh di Desa Jayaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (16/3). Foto: ANTARA FOTO/Dok Basarnas
Petugas Basarnas memeriksa helikopter B-105 PK EAH milik PT Air Transport Service yang jatuh di Desa Jayaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (16/3). Foto: ANTARA FOTO/Dok Basarnas
Petugas kepolisian berjaga di dekat helikopter B-105 PK EAH milik PT Air Transport Service yang jatuh di Desa Jayaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (16/3). Foto: ANTARA FOTO/Dok Basarnas
Sejumlah warga evakuasi helikopter yang jatuh di Tasikmalaya. Foto: Dok. Istimewa
Sejumlah warga evakuasi helikopter yang jatuh di Tasikmalaya. Foto: Dok. Istimewa