Gagal Curi Motor Siswa SMA, Dua Pencuri di Margaasih Bandung Diamuk Massa

27 Juli 2023 17:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pencurian sepeda motor. Foto: Faisal Rahman/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pencurian sepeda motor. Foto: Faisal Rahman/kumparan
ADVERTISEMENT
Pria berinisial A (41) dan R (41) jadi sasaran amuk massa ketika berupaya merampas motor seorang murid SMA di Jalan H Een Suhendra Nanjung, Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung. Pelaku melakukan aksinya itu dengan mengaku sebagai debt collector.
ADVERTISEMENT
Kapolsek Margaasih, Kompol Ikhwan Heriyanto, mengatakan penangkapan itu bermula ketika dua pelaku mendatangi korban dan mengaku dari pihak leasing. Pelaku pun memberi tahu korbannya bahwa motornya bakal ditarik karena sudah menunggak. Padahal, motor yang digunakan korban sudah lunas.
"Ini modus yang dipakai pelaku untuk mengambil motor. Modusnya menyebutkan bahwa motor yang hendak diambil menunggak," kata dia melalui keterangan yang diterima pada Kamis (27/7).
"Untuk mengambil motor itu, dua pelaku memberi tahu kepada pengendaranya ada tunggakan lebih dari dua bulan, padahal motor itu sudah lunas," ucap dia.
Ilustrasi Tersangka Foto: Shutter Stock
Ketika itu, pelaku sudah berhasil mengambil motor korban. Namun, saat hendak kabur ke jalan utama, dua pelaku diadang warga. Dua pelaku itu lalu dikeroyok warga hingga babak belur.
ADVERTISEMENT
Untuk menghindari luka lebih parah yang diderita oleh pelaku, kasus itu langsung dilaporkan ke polisi. Dari pemeriksaan yang dilakukan, dua pelaku melakukan aksinya tersebut untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
Kini, barang bukti berupa sepeda motor sudah diamankan polisi. Pelaku juga sudah ditahan di Mapolsek Margaasih untuk dapat mempertanggungjawabkan perbuatannya.
"Sasarannya motor yang sedang dikemudikan anak SMA," ujar dia.