Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Ganjar Respons Kaesang Bingung: Politisi Jangan Bingungan, Perlu Waktu Belajar
16 Desember 2023 13:25 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Ketum PSI Kaesang Pangarep sempat memberikan pandangan terkait penampilan tiga capres yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo, saat debat perdana Rabu (12/12). Kaesang mengaku bingung dengan posisi Ganjar ke depan.
ADVERTISEMENT
"Saya kira Pak Anies kemarin apa-apa setiap perkataan beliau ada yang kurang, nanti akan diubah, apa-apa akan diubah dan kalau Pak Prabowo sudah jelas akan melanjutkan. Kalau untuk Pak Ganjar, saya masih bingung dari positioning-nya seperti apa," kata Kaesang di kantor DPP PSI, Jakarta Pusat, Jumat (15/12).
Dia menuturkan jika ingin perubahan masyarakat akan memilih Anies dan keberlanjutan memilih Prabowo. Sehingga, ia bingung apa alasan untuk memilih Ganjar.
"Jadi kalau ingin melanjutkan, pilih nomor 2. Kalau ingin perubahan, bisa pilih nomor 1," ucap dia.
Respons Ganjar
Ganjar pun merespons pernyataan Kaesang yang bingung dengan gagasannya di debat perdana apakah akan melakukan perubahan atau keberlanjutan. Ganjar mengatakan seharusnya sebagai politisi, Kaesang tidak perlu bingung.
ADVERTISEMENT
"Politisi tidak boleh bingungan, karena politisi harus bisa merespons dengan baik," kata Ganjar di GOR Basket Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (16/12).
Menurutnya, Kaesang harus memahami programnya secara utuh. Sehingga, dibutuhkan proses dan waktu belajar untuk melihat setiap hal.
"Memang kalau untuk memahami ini butuh belajar dan perlu waktu. Sehingga bisa cerdas melihat persoalan dan tidak bingung," tuturnya.