news-card-video
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Gerindra: Secara Pribadi Prabowo Tak Terlalu Berambisi Sebagai Presiden

9 Oktober 2023 15:43 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Prabowo Subianto di acara bertajuk 'Sarapan Bareng 1.000 Guru Ngaji Se-DIY' di Hotel Prima SR di Jalan Magelang, Kabupaten Sleman, Rabu (20/9/2023).  Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Prabowo Subianto di acara bertajuk 'Sarapan Bareng 1.000 Guru Ngaji Se-DIY' di Hotel Prima SR di Jalan Magelang, Kabupaten Sleman, Rabu (20/9/2023). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani, menghadiri deklarasi relawan Perisai Prabowo Presiden 2024 di Gedung Djoeang 45, Menteng, Jakpus, Senin (9/10). Dalam kesempatan itu, Muzani menuturkan, Prabowo sebetulnya tak terlalu berambisi menjadi presiden.
ADVERTISEMENT
"Kalau soal pribadi, Pak Prabowo sesungguhnya orang yang tidak terlalu berambisi untuk menduduki jabatan ini," kata Muzani di lokasi, Senin (9/10).
Namun Muzani menuturkan, banyak harapan rakyat untuk memiliki pemimpin yang berpihak kepada rakyat kecil. Prabowo, kata Muzani, adalah sosok yang tepat soal itu.
"Tetapi ketika banyak orang-orang kecil ketika banyak orang-orang petani ketika banyak orang-orang pedagang ketika banyak orang-orang yang gimana, banyak pengangguran maka kita semua berharap ada pemimpin yang bisa membela mereka," tuturnya.
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani di acara peresmian kantor relawan Prabowo, Repro Mandiri 08, di Pejaten, Jakarta Selatan, Rabu (27/9/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
"Ada pemimpin yang bisa berpihak kepada orang kecil, orang miskin dan orang yang dipinggirkan, ada pemimpin yang bisa serius betul-betul memperjuangkannya itu," sambung Muzani.
Dia pun berharap masyarakat memberikan kepercayaan kepada Menteri Pertahanan era Jokowi itu untuk menjadi presiden.
ADVERTISEMENT
"Karena itu kita bersepakat orang tersebut namanya (Prabowo). karena itu saudara sekalian perjuangan Pak Prabowo untuk jadi presiden tanggal 14 Februari 2024, mudah-mudahan Pak Prabowo diberi kekuatan oleh Allah. Dipanjangkan umurnya dan dijadikan sebagai Presiden Republik Indonesia.
Jika Prabowo terpilih menjadi presiden 2024, Muzani yakin Menhan itu akan memperjuangkan rakyat kecil dan memberikan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. Ia juga menyebut Prabowo akan berjuang membela keadilan dan mewujudkan kesejahteraan bagi rakyat.
"Berniatlah, berjuang yang benar, berjuanglah membela Pak Prabowo dengan benar karena kita yakin keadilan, kebenaran, kesejahteraan, akan terwujud kalau Pak Prabowo jadi presiden," tandas Muzani.