news-card-video
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Gibran Santai Jawab Kicauan Netizen yang Sebut Fotonya Mirip Banci

13 Agustus 2018 17:25 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gibran Rakabuming Raka dan AHY (Foto: Dok. Laily Rachev-Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Gibran Rakabuming Raka dan AHY (Foto: Dok. Laily Rachev-Biro Pers Setpres)
ADVERTISEMENT
Anak sulung Presiden Joko Widodo Gibran Rakabuming kembali mencuri perhatian publik dengan aksinya di media sosial. Pada akun Twitter pribadinya @Chilli_Pari, Gibran membalas kicauan warganet yang mengomentari foto dirinya bersama Agus Yudhonoyo (AHY).
ADVERTISEMENT
"Gibran kaya banci ya fotonya!!!!!," tulis akun @Sandhivin pada Minggu (12/8).
Menanggapi komentar tersebut, Gibran lantas membalas dengan santai," Iya betul," tulis Gibran pada Minggu (12/8).
Balasan Gibran yang santai itu ditanggapi positif oleh beberapa warganet.
"Gpp mas di kata2in. Sebetulnya yg ngatain itulah yg banci," tutur akun @baladewa22
"Sy suka caranya @Chilli_Pari menghadapi serangan #salut ," lanjut akun @rey1024
Dalam foto yang diunggah oleh akun @alpinn itu, Gibran terlihat sedang berbincang dengan AHY di restoran Markobar milik Gibran di Solo pada Senin (9/4). Tangan Gibran saling menempel. Dia tampak serius menyimak penjelasan AHY sambil menyantap martabak manis dan minuman yang tersaji di depan meja mereka.
ADVERTISEMENT