Gibran: Tantangan ke Depan Berat tapi Kesempatan untuk Anak Muda Makin Terbuka

10 Desember 2023 22:13 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka memberikan sambutan saat Konsolidasi Pemenangan Prabowo - Gibran di Sentul International Convention Centre, Bogor, Minggu (10/12/2023). Foto: Youtube/Waktunya Indonesia Maju
zoom-in-whitePerbesar
Calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka memberikan sambutan saat Konsolidasi Pemenangan Prabowo - Gibran di Sentul International Convention Centre, Bogor, Minggu (10/12/2023). Foto: Youtube/Waktunya Indonesia Maju
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka mengatakan tantangan Indonesia ke depan dinilai berat, tapi justru menurutnya anak-anak muda punya kesempatan untuk menghadapi hal tersebut.
ADVERTISEMENT
"Ke depan memang tantangannya tidak mudah, tapi kesempatannya makin terbuka, terutama untuk anak-anak muda," ujar Gibran di SICC, Sentul, Jawa Barat, Minggu (10/12).
Oleh karena itu, ke depan ia akan memfokuskan hilirisasi digital untuk menjawab tantangan zaman revolusi industri 5.0 yang akan dihadapi anak-anak muda, seperti mempersiapkan para siswa SMK yang ahli Artificial Intelligence (AI).
"Kita siapkan anak-anak yang jago big data analytics, yang ahli cyber security, kita siapkan anak-anak ahli crypto, kita siapkan juga ahli-ahli di bidang bioteknologi dan sebagainya," ujar Gibran.
Konsolidasi Pemenangan Prabowo-Gibran bersama seluruh kader dan relawan di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Minggu (10/12/2023). Foto: Dok. Istimewa
Ia juga tidak melupakan para santri yang menempuh pendidikan di pesantren. Gibran mengatakan juga nantinya mempersiapkan para santri yang ahli di bidang perbankan syariah hingga digital marketing.
ADVERTISEMENT
"Kita juga pengin santri-santri yang pintar perbankan syariah, santri-santri yang pintar digital marketing, kita siapkan future talents dengan future skills. Kita siapkan semua itu," kata Gibran. (IK)